Gunung Arjuna Tempat Bertapanya Sang Arjuna

Gunung Arjuna
 

Gunung arjuna (gunung arjuno) adalah gunung yang memiliki ketinggian 3.339 mdpl yang terletak di daerah Malang, Jawa Timur. Gunung arjuno ini bersebelahan dengan gunung Welirang, Puncak milik Arjuno ini masih satu punggungan dengan puncak gunung Welirang. 

Gunung yang terletak di sebelah barat kota batu jawa timur ini merupakan salah satu tujuan favorit para pendaki di samping tinggi gunung ini yang telah mencapai lebih dari 3000 meter selain itu banyak objek wisata yang ada di dalam gunung arjuno tersebut.Gunung arjuno memiliki kawasan hutan dipterokarp bukit, Hutan montane dan hutan ericaceous atau hutan gunung


Legenda Gunung Arjuna

Menurut cerita yang ada di penduduk sekitar gunung arjunaada kaitanya dengan cerita pewayangan yang menceritakan pandawa yang secara makna adalah "putra dari pandu". pandu adalah seorang raja yang bertahta di kerjaan hastinapura. Raja pandu memiliki lima putra yaitu Yudistira,Bima,Arjuna dan si kembar nakula sadewa.dari kelima anak tersebut arjunalah yang memiliki kemampuan paling tinggi dan paling bersinar di banding saudara - saudara lainya. karena konon arjuna adalah titisan dari dewa indra, sang dewa perang. karena ia merupakan titisan dewa indra maka dari itu dia memiliki kemampuan memanah yang tiada bandinganya. semua kesaktian tersebut merupakan anugrah para dewa karena dia tekun bertapa, karena belum puas dengan kesaktianya arjuna memutuskan diri untuk bertapa demi menambah kesaktianya.karena kekhusukanya dalam bertapa di sebuah gunung sehingga mengakibatkan gunung tersebut menjadi menjulang tinggi dan terus bertambah tinggi, hal tersebut membuat para dewa di kerajaan khayangan khawatir jika arjuna meneruskan pertapanya maka gunung tersebut akan sampai di khayangan dan memporak porandakan khayangan.oleh karena itu mereka bertindak dengan mengutus batara narada untuk membujuk Arjuna dan menghentikan pertapaanya.

Gunung Arjuna


"wahai arjuna bangunlah !! ujar batara narada "jika kamu tidak menghentikan tapamu maka gunung ini semakin tinggi dan para dewa di khayangan akan celaka"
Arjuna mendengar perkataan tersebut tetapi enggan menghentikan pertapanya karena di berfikir jika dia berhenti bertapa maka para dewa tidak akan menambah kesaktianya.dan batara narada kembali ke khayangan dengan ke gagalan hal itu di dengar Batara Guru dan selanjutnya Batara guru memerintahkan tujuh bidadari untuk menggoda arjuna dan ternyata gagal juga, di datangkan lagi para dedemit untuk menakut nakuti arjuna dan lagi lagi gagal.

Hampir saja Batara Guru menyerah dia mengingat untuk meminta tolong Batara semar tak lain adalah dewa yang mengasuh para pandawa di bumi.Batara semar menyanggupi dan meminta tolong juga kepada batara togog. sesampainya di sana mereka berdua ikut bertapa untuk menambah kesaktianya dan mereka berubah menjadi besar hingga akhirnya gunung itu di potong dan di buang kearah tenggara yang sekarang di kenal dengan Gunung Wukir. karena suara keras yang timbul dari lemparan gunung tersebut sang arjuna terbangun dan mengetahui sang Guru Batara Semar ada di depanya, Batara semar menjelaskan semuanya kepada arjuna dan arjuna mengerti lalu meminta maaf karena tapa nya malah akan membuat kekacauan. dan merekapun lalu meninggalkan gunung tersebut. Sejak itulah Gunung tempat arjuna bertapa di namakan Gunung Arjuna
Didalam jalur pendakian di gunung arjuna ada tempat yang indah dan menjadi favorit para pendaki tempat itu merupakan sebuah air terjun yang di namakan air terjun kakek Bodo.

Gunung Arjuna

Jalur Pendakian

Gunung Arjuno dapat di lalui dari berbagai jalur pendakian, dari arah
  • UTARA (Tretes) melalui Gunung welirang
  • TIMUR (Lawang)
  • BARAT (Batu - selecta)
  • SELATAN (Karang Ploso)

Gunung Arjuna


Juga bisa dari desa sumber awan, singosari. sumber awan merupakan desa terakhir untuk melakukan persiapan pendakian atau melewati Purwosari yang lebih mudah di lewati karena hanya setengah jam dari jalan raya dan langsung sampai ke tambakwatu.

Demikian informasi seputar Gunung Arjuna semoga dapat membantu teman - teman sekalian untuk sedikit memberi gambaran. untuk teman teman yang akan melakukan pendakian di gunung ini selalu hati hati. Salam Lestari

Baca Juga tentang Gunung Argopuro Jalur Terpanjang Se Jawa

Related

GUNUNG 1862263557875863231

Follow Us

Hot in week

Recent

Comments

item